Home » , , , » Sambut Tahun Baru dengan Car Free Night

Sambut Tahun Baru dengan Car Free Night

Post By Indo Artha on 31 Desember 2013 | 1:45 AM

Gombek.com, Surabaya - Pemerintah Kota Surabaya bekerjasama Polrestabes Surabaya menyiapkan rangkaian acara Car Free Night, Selasa (31/12/2013). Rangkaian acara menyambut malam tahun baru 2014 ini warga bisa menikmati empat tema acara menarik sepanjang Jalan Tunjungan hingga Raya Darmo.

Kegiatan dipusatkan di empat lokasi seperti di Jalan Raya Darmo, Jalan Tunjungan, Jalan Panglima Sudirman, dan Jalan Gubernur Suryo dimulai dari sore hingga malam pergantian tahun 2013 menuju tahun 2014.

Seperti di Jalan Darmo akan dipusatkan aksi budaya, Jalan Tunjungan diperuntukkan bagi aktivitas anak muda (youth) seperti festival band dan yel-yel eco school. Sedangkan Jalan Panglima Sudirman untuk serangkaian komunitas-komunitas unik.

"Mulai dari tari-tarian tradisional khas Surabaya, festival band, lomba cheerleader, streetball performance dan parkour, juga pameran produk dari 70 Usaha Kecil Menengah (UKM) di bawah naungan Dinas Koperasi dan UKM Kota Surabaya. Termasuk juga aksi berbagai komunitas di Kota Pahlawan," terang Asisten I Sekkota Surabaya (bidang pemerintahan) Yayuk Eko Agustin, Senin (30/12/2013).

Dijelaskan Yayuk, sepanjang jalan tersebut akan ditutup mulai pukul 15.00 WIB. Namun, persiapan sudah akan dilakukan sejak pagi. “Nantinya ada beberapa panggung. Seperti di Jalan Darmo ada tiga panggung, salah satunya di Taman Bungkul. Tentunya juga kita siapkan lampu dan mobil toilet,” imbuhnya.

Demi menunjang kelancaran dan keamanan acara Car Free Night, Pemkot Surabaya menyiagakan sebanyak 1520 personel. Diantaranya dari Satpol PP sebanyak 300 personel, dari Linmas sebanyak 200 personel, Dinas Perhubungan (Dishub)  200 personel.

Begitupula Dinas Kesehatan (Dinkes), Dinas  Kebersihan dan Pertamanan (DKP) dan personel Pemadam Kebakaran (PMK), Dinas Pariwisata (Disparta), Dinkop UKM, Bapemas KB dan Badan Lingkungan Hidup (BLH). 

*Sumber : beritajatim.com
Share this article :
 
Copyright © 2014. Gombek - All Rights Reserved